Bahan utama :
- 1 1/2 kg Singkong Tua – di parut halus
- 1/2 butir Kelapa tidak terlalu tua dan tidak terlalu muda – parut halus
- Garam secukupnya
- Minyak goreng
Bahan isi :
- 400 gram oncom – dihaluskan
- 5 buah cabe rawit
- Bawang putih secukupnya
- 3 batang bawang daun – rajang halus
- Ketumbar secukupnya
- Bumbu penyedap
- Garam secukupnya
Cara membuat combro :
- Semua bahan isi dicampur kemudian dihaluskan
- Singkong parut dicampur dengan kelapa parut dan dikasih garam – dibuat bulatan-bulatan lonjong pipih yang didalamnya diberi bahan isi
- Goreng dengan minyak panas api sedang – setelah matang dan kuning kecoklatan angkat
- Hidangkan dengan sambal, saus atau cabe rawit. Enak juga menjadi teman lauk
0 comments:
Post a Comment